https://ojs.fkip.umada.ac.id/index.php/jtpm/issue/feed Jurnal Teknologi Pendidikan Madako 2025-06-19T04:07:29+00:00 Editorial jtp@umada.ac.id Open Journal Systems <p><strong>JTP MADAKO : JURNAL TEKNOLOGI PENDIDIKAN MADAKO</strong> merupakan jurnal ilmiah yang membahas secara khusus tentang pengembangan teknologi Pendidikan dan pembelajar yang dikelola oleh Program Studi Teknologi Pendidikan (TP) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Madako Tolitoli. Jurnal ini berfokus pada hasil penelitian ilmiah yang dilakukan oleh akademisi internal dan eksternal, khususnya yang berkaitan dengan upaya pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.</p> <p>Jurnal ini diterbitkan dua kali dalam setahun: Mei dan November.<br />Jurnal ini menerima pengajuan semua aspek Pendidikan Dasar dalam bentuk manuskrip artikel yang melaporkan hasil studi orisinil dan telah melalui kaidah ilmiah yang terbaik dan aktual. Tema prioritas dalam penerbitan jurnal ini meliputi:</p> <ol> <li>Media dan teknologi pembelajaran</li> <li>Desain dan pengembangan kurikulum</li> <li>Pembelajaran informatika</li> <li>Digitalisasi pembelajaran</li> </ol> https://ojs.fkip.umada.ac.id/index.php/jtpm/article/view/311 MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SENI BUDAYA SISWA KELAS VII DENGAN PEMBELAJARAN BERBASIS DIGITAL DI SMP NEGERI 5 TOLITOLI 2025-06-19T04:07:29+00:00 Husni hsnlmbtn@gmail.com Arham Rahim arham.rahim@umada.ac.id Sitti Nuralan sitti.nuralan@umada.ac.id <p>Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar mata pelajaran Seni Budaya melalui penerapan pembelajaran berbasis digital di kelas VII A SMP Negeri 5 Tolitoli. Latar belakang penelitian ini didasarkan pada hasil observasi awal yang menunjukkan rendahnya hasil belajar dan partisipasi siswa, dengan hanya 4 dari 16 siswa (25%) yang mencapai ketuntasan, sementara sisanya (75%) belum memenuhi Kriteria Ketuntasan Minimal. Salah satu penyebab utama kondisi ini adalah penggunaan metode ceramah yang monoton dan kurangnya media pembelajaran yang menarik dan interaktif. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, peneliti menerapkan strategi pembelajaran berbasis digital dengan memanfaatkan platform Google Sites sebagai media penyampaian materi dan Liveworksheet sebagai lembar kerja peserta didik (LKPD) interaktif.</p> <p>Penelitian ini menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) model Arikunto yang dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri atas dua pertemuan yang mencakup tahap perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Instrumen pengumpulan data mencakup observasi, dokumentasi, dan evaluasi berupa tes tertulis. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan signifikan terhadap hasil belajar siswa. Pada siklus I, hanya 6,25% siswa yang tuntas belajar, sedangkan pada siklus II terjadi peningkatan hingga 100% siswa mencapai ketuntasan. Selain itu, partisipasi aktif siswa dalam pembelajaran juga meningkat, yang terlihat dari hasil observasi aktivitas siswa dan keterlibatan mereka dalam diskusi maupun pengerjaan LKPD.</p> <p>Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa pembelajaran berbasis digital yang mengintegrasikan Google Sites dan Liveworksheet mampu menciptakan proses belajar yang lebih interaktif dan menyenangkan serta terbukti efektif dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Seni Budaya di kelas VII A SMP Negeri 5 Tolitoli.</p> 2025-05-18T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2025 Jurnal Teknologi Pendidikan Madako https://ojs.fkip.umada.ac.id/index.php/jtpm/article/view/307 PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN MUTU PEMBELAJARAN DI SMP NEGERI 1 TOLITOLI 2025-05-29T13:45:58+00:00 Ratmi Nasir Ratmiamiy@gmail.com Theopilus C. Motoh theomotoh123@gmail.com Saugadi saugadi@umada.ac.id <p>Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peran kepala sekolah dalam meningkatkan mutu pembelajaran di SMP Negeri&nbsp; 1 Tolitoli. Pembelajaran ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara mendalam, dan studi&nbsp; dokumentasi. Subjek penelitian terdiri atas kepala sekolah, beberapa guru dari berbagai mata pelajaran, serta perwakilan siswa, untuk mendapatkan gambaran yang menyeluruh terkait&nbsp; praktik kepemimpinan kepala sekolah dalam konteks peningkatan mutu pembelajaran. Hasil penelitian menunjukan bahwa kepala sekolah memiliki peran yang strategis dan aktif dalam meningkatkan mutu pembelajaran. Hal ini terlihat dari upaya yang di lakukan seperti mengadakan evaluasi rutin&nbsp; dalam bentuk rapat mingguan dengan dewan guru, melaksanakan supervisi pembelajaran secara berkala, menyediakan sarana dan prasarana penunjang, serta mendorong pemberdayan guru melalui pelatihan dan kegiatan komunitas belajar. Proses pembelajaran disekolah berlangsung secara terencana dan efektif, dengan keterlibatan aktif guru serta dukungan kepemimpinan yang visioner. Namun demikian, penelitian juga menemukan beberapa kendala yang dihadapi sekolah, seperti permasalahan dalam manajemen pembelajaran, rendahnya partisipasi dan kedisiplinan siswa, serta keterbatasan dalam pemanfaatan media pembelajaran berbasi teknologi. Meskipun demikian, kepala sekolah terus berupaya melakukan perbaikan&nbsp; secara berkelanjutan melalui strtegi yang efektif dan partisipasi. Kesimpulannya, kepemimpinan kepala sekolah berperan sangat penting dalam menciptakan lingkungan belajar yang kondusif, membangun kolaborasi antarpihak serta meningkatkan kualitas proses dan hasil pembelajaran di sekolah.</p> 2025-05-18T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2025 Jurnal Teknologi Pendidikan Madako https://ojs.fkip.umada.ac.id/index.php/jtpm/article/view/305 PERAN GURU DALAM MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR INFORMATIKA DI TENGAH KETERBATASAN SARANA DAN PRASARANA DI MTs ALKHAIRAAT GINUNGGUNG 2025-05-16T02:27:05+00:00 Adiba Annisa adibaannisa02@gmail.com Saugadi saugadi@umada.ac.id Sitti Nuralan sitti.nuralan@umada.ac.id <p>Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana strategi dan peran guru dalam meningkatkan motivasi belajar siswa pada mata pelajaran informatika di tengah keterbatasan saran dan prasarana pada kelas VIII di MTs Alkhairaat Ginunggung. Jenis penelitian ini adalah kualitatif deskriptif Tiga tehnik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil Penelitian yang dilakukan yaitu guru&nbsp; peran guru dalam meningkatkan motivasi belajar siswa di tengah keterbatasan sarana dan prasarana yaitu peran guru sebagai motivator,dengan menggunakan strategi memberikan dorongan dan motivasi kepada siswa melalui kata-kata inspiratif, serta reward/penghargaan sebagai pengakuan atas usaha siswa. Kemudian Peran guru sebagai Inovator guru menerapkan strategi dengan metode yang variatif diantaranya yaitu games , mengaitkan materi pembelajaran dengan kehidupan sehari hari siswa serta belajar secara kelompok untuk mengatasi keterbatasan sarana dan prasarana. Kemudian peran guru sebagai Fasilitator guru menggunakan metode diskusi kelompok untuk mengatasi keterbatasan sarana dan prasarana dikarenakan buku yang terbatas. Secara keseluruhan, peran guru di MTs Alkhairaat Ginunggung dalam meningkatkan motivasi belajar informatika di tengah keterbatasan sarana dan prasarana sudah sangat baik.</p> <p><strong>Kata Kunci</strong>: Peran guru, motivasi belajar, keterbatasan sarana dan prasarana.</p> 2025-05-18T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2025 Jurnal Teknologi Pendidikan Madako https://ojs.fkip.umada.ac.id/index.php/jtpm/article/view/310 PENGGUNAAN MEDIA VIDEO PEMBELAJARAN UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PADA MATA PELAJARAN INFORMATIKA KELAS VIII DI SMP NEGERI 2 LAKEA (SATAP) 2025-06-18T06:24:08+00:00 Aprilia Melinda melinlin79@gmail.com Ikbal iqbal.djunaid@umada.ac.id Theopilus C. Motto theomotoh123@gmail.com <p><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;">Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa dengan menerapkan penggunaan video dalam pembelajaran Informatika di kelas VIII SMP Negeri 2 (Satap). Berdasarkan hasil praobservasi, diketahui bahwa tingkat ketuntasan siswa kelas VIII Presentase ketuntasan klasikal sebelum dilakukan tindakan yaitu 62,1% dari 29 siswa hanya 18 yang tuntas dan 11 lainnya tidak tuntas. Penelitian ini juga bertujuan menganalisis bagaimana penerapan video pembelajaran serta untuk mengukur seberapa baik hasil belajar siswa setelah mengikuti pembelajaran dengan metode ini. </span></span></span></span><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;">Penelitian ini merupakan penelitian Tindakan kelas yang dilaksanakan dalam 2 siklus, masing-masing terdiri atas dua pertemuan. Adapun teknik pengumpulan data yang dilakukan yaitu observasi terhadap kegiatan pembelajaran siswa di dalam kelas, tes disetiap akhir siklus untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa. Subjek penelitian adalah siswa kelas VIII yang berjumlah 29 siswa. </span></span></span></span><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;"><span style="vertical-align: inherit;">Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat peningkatan pada hasil belajar siswa setelah menggunakan media video. Presentase ketuntasan klasikal sebelum dilakukan tindakan yaitu 62,1% setelah diberi tindakan pada siklus 1 meningkat menjadi 72,41% dan disiklus 2 menjadi 86,20%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, dapat disimpulkan bahwa penggunaan media video dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Informatika di SMP Negeri 2 Lakea (Satap).</span></span></span></span></p> 2025-05-18T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2025 Jurnal Teknologi Pendidikan Madako https://ojs.fkip.umada.ac.id/index.php/jtpm/article/view/294 WEBSITE QUIZIZZ DALAM MENGEVALUASI HASIL BELAJAR KONTEKS KOGNITIF DAN AFEKTIF PADA PELAJARAN MATEMATIKA (STUDI KASUS DI MA ALKHAIRAAT KALANGKANGAN) 2025-04-29T07:10:30+00:00 Dewi Safitri dewisafitriajirante@gmail.com Hasia Marto dewisafitriajirante@gmail.com Sitti Nuralan sitti.nuralan@umada.ac.id <p>Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa efektif penggunaan <em>website&nbsp;Quizizz</em>&nbsp;untuk menilai hasil belajar siswa di MA Alkhairaat Kalangkangan dalam konteks pembelajaran matematika. Penelitian ini dilakukan secara kualitatif dengan pendekatan studi kasus&nbsp;dan untuk mengumpulkan data menggunakan&nbsp;observasi, wawancara, dan dokumentasi. Seorang guru matematika dan lima siswa kelas X A yang menggunakan <em>Quizizz</em> untuk mengevaluasi pelajaran sebagai&nbsp;subjek penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa <em>website&nbsp;Quizizz</em> dengan fitur <em>paper mode</em>&nbsp;efektif dalam mengevaluasi aspek kognitif&nbsp;terutama &nbsp;karena kemampuan <em>website&nbsp;&nbsp;Quizizz</em> untuk memberikan umpan balik dan analisis jawaban siswa secara <em>real-time</em>, sistem penilaian otomatis membantu guru mempercepat proses evaluasi&nbsp;dan &nbsp;pada konteks&nbsp;afektif, <em>website&nbsp;Quizizz</em> membantu menigkatkan&nbsp;motivasi, partisipasi, dan keaktifan siswa&nbsp;dan mengurangi kecemasan&nbsp;&nbsp;selama evaluasi berlangsung dan&nbsp; Kelas menjadi lebih menarik dan interaktif. Penelitian ini menemukan bahwa <em>website&nbsp;Quizizz</em> adalah alat evaluasi yang inovatif&nbsp;yang dapat menggabungkan penilaian kognitif dengan pengembangan aspek afektif siswa. Hasil ini memberikan saran praktis bagi guru dan sekolah tentang bagaimana menggunakan teknologi untuk menilai pembelajaran, terutama di lingkungan di mana ponsel dibatasi. Selain itu, penelitian ini meningkatkan pemahaman tentang penggunaan teknologi untuk menilai pembelajaran.</p> 2025-05-18T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2025 Jurnal Teknologi Pendidikan Madako https://ojs.fkip.umada.ac.id/index.php/jtpm/article/view/303 PENGEMBANGAN APLIKASI PEMBELAJARAN BERBASIS ANDROID DARI POWERPOINT UNTUK MENINGKATKAN KEMANDIRIAN BELAJAR MAHASISWA DI UNIVERSITAS MADAKO TOLITOLI 2025-05-14T09:52:29+00:00 Juliana anaajuliana16@gmail.com Sitti Nuralan sitti.nuralan@umada.ac.id Arham Rahim arham.rahim@umada.ac.id <p>Penelitian ini bertujuan untuk membuat media pembelajaran berbasis <em>Android</em> yang menggunakan <em>Powerpoint</em> dan <em>Ispring suite</em> berupa produk yang praktis dan efektif untuk mahasiswa semester 4 prodi budidaya perairan fakultas perikanan pada matakuliah rancangan percobaan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan (R&amp;D) yang menggunakan model pengembangan ADDIE, yang terdiri dari lima tahapan: analisis, desain, pengembangan, implementasi, dan evaluasi.&nbsp; Metode pengumpulan data yang digunakan observasi, wawancara, angket, dan dokumntasi. Analisis data dilakukan secara kuatitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media pembelajaran berbasis <em>Android</em> yang dikembangkan memenuhi persyaratan kelayakan valid dan praktis. Hasil analisis uji kelayakan ahli media memperoleh skor penilaian rata-rata 4 dan dianggap sebagai "sangat valid"; analisis tanggapan dosen memperoleh skor penilaian rata-rata 3,92 dan dianggap sebagai "sangat praktis"; dan hasil analisis tanggapan mahasiswa memperoleh skor penilaian rata-rata 4,38 dan dianggap sebagai "sangat praktis". Hasil menunjukkan bahwa aplikasi pembelajaran berbasis <em>Android</em> ini dapat membantu siswa belajar.</p> 2025-05-18T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2025 Jurnal Teknologi Pendidikan Madako